BUDDHIST MORAL EDUCATION FOR POSITIVE BEHAVIORAL CHANGE OF BUDDHIST STUDENTS

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.58762/jupen.v16i01.134

Kata Kunci:

Pendidikan Moral Buddhis, Perubahan, Perilaku Positif

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi perilaku siswa Buddhis, pengaruh pendidikan moral Buddhis, dan dampak pendidikan moral Buddhis bagi perubahan perilaku siswa Buddhis di SDN Sumogawe 03. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data penelitian dikumpulkan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data tersebut diuji keabsahannya dengan ketekunan pengamatan, triangulasi, dan member check. Analisis data berdasarkan model Miles & Huberman yang terdiri atas pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan mengambil kesimpulan, serta verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi perilaku siswa Buddhis di SDN Sumogawe 03 digolongkan menjadi dua yaitu perilaku baik dan perilaku buruk. Pengaruh pendidikan moral Buddhis terhadap siswa Buddhis SDN Sumogawe 03 yaitu terjadinya perubahan perilaku siswa yang sesuai dengan aturan moralitas dalam Pañcasīla Buddhis. Siswa yang semula berperilaku buruk seperti membunuh, berbohong, dan mencuri, mampu mengubah perilakunya menjadi lebih baik. Perubahan perilaku siswa berdampak terhadap diri siswa dan orang lain. Dampak perubahan perilaku bagi diri siswa, yaitu siswa dapat memperoleh ketenangan, mendapat kepercayaan dari orang lain, menumbuhkan rasa percaya diri, disiplin, dan mandiri. Dampak perubahan perilaku siswa bagi orang lain yang tampak adalah makhluk lain dapat hidup tanpa rasa takut, makhluk lain dapat hidup dalam ketenangan, dan orang lain dapat memiliki kepercayaan pada siswa.

Referensi

Bodhi. (2015). The Numerical Discourses of the Buddha: A Translation of the Aṅguttara Nikāya. Boston: Wisdom Publication. Halimah, Siti. (2018). Perilaku Tenaga Kerja Wanita (Tkw) dalam Mengatasi Kecemasan di Pjtki Citra Catur Utama Karya Ponorogo. Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Retrieved24 November 2021,from http://eprints.umpo.ac.id/4441/.

Jotidhammo & Limiadi, Rudi Ananda (Eds). (2007). Majjhima Nikāya.(Anggawati, Lanny & Cintiawati, Wena, Trans). Klaten: Vihara Bodhivamsa. Maurice, Walshe. (2009). The Long Discourses of The Buddha: A Translation of The Dīgha Nikāya. Boston: Wisdom Publication. Medhacitto, Tri Saputra. (2019). Solusi dari Beberapa Masalah Sosial dalam Kajian Sosiologi Buddhis. Semarang: Bintang Kreasi. Nanamoli & Bodhi. (2013). The Middle Length Discourse of the Buddha: Translation of the MajjhimaNikāya.Boston: Wisdom Publication.

Republik Indonesia. (2003). Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Depdiknas. Sugiyono. (2015). Metode Penelitian & Pengembangan: (Research and Development/R&D). Bandung: Alfabeta. Sukodoyo, S. (2018). Teachers Love as a Predictor of Buddhist Students Moral Actionin Central Java. Jurnal Cakrawala Pendidikan, 37 (1) 15, 127-138.https://doi.org/10.21831/cp/v37i1.17855. Syaripuddin. (2019). Sukses Mengajar di Abad 21. Ponorogo: Uwais Inspirasi Indonesia. Tanumihardja, Effendi, Sapardi, dan Heryno. (2016). Buku Ajar Mata Kuliah Wajib Umum Pendidikan Agama Buddha. Jakata: Direktorat Jendral Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Zainudin. (2019). Pendidikan Moral Terhadap Perilaku Anak Didik SMA Negeri 1 Kediri Lombok Barat. SITiT Darussalimin NW Praya. Retrieved 16 November 2021, from https://jurnal.iaihnwpancor.ac.id/index.php/tarbawi/article/download/231/140

Unduhan

Diterbitkan

2023-02-28

Cara Mengutip

Utari, M., Widiyono, W., & Kiryono, K. (2023). BUDDHIST MORAL EDUCATION FOR POSITIVE BEHAVIORAL CHANGE OF BUDDHIST STUDENTS. Jurnal Pencerahan, 16(1), 19–28. https://doi.org/10.58762/jupen.v16i01.134

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >> 

Artikel Serupa

<< < 1 2 3 4 5 6 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.